MediAmpera.COM – Dalam rangka memperkuat swasembada pangan nasional, diseluruh wilayah di Jambi juga dilaksanakan Penanaman Padi Serentak.
Gerakan tanam padi serentak secara simbolis dipusatkan di Desa Tunas Mudo Kecamatan Sekernan, Kabupaten Muaro Jambi, Selasa 22 April 2025.
Komandan Korem 042/Gapu Jambi, Brigjen TNI Heri Purwanto, menegaskan, TNI akan terus mendukung penuh sektor pertanian, termasuk melalui pendampingan langsung kepada kelompok tani.
“Ketahanan pangan adalah bagian dari ketahanan nasional. TNI siap hadir dan berperan aktif di lapangan,” tegas Danrem.
Gerakan ini juga menandai dimulainya pola tanam serentak yang diharapkan dapat meningkatkan produktivitas lahan, efisiensi waktu, serta penguatan sistem pertanian berbasis teknologi dan kolaborasi.
“Kegiatan ini pun disambut antusias oleh masyarakat tani, yang melihatnya sebagai bentuk dukungan nyata dari pemerintah, terhadap keberlanjutan sektor pertanian,” pungkas Danrem Heri Purwanto.
Wakil Gubernur Jambi, H. Abdullah Sani, menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi, untuk melaksanakan Gerakan Tanam Padi Sawah Serentak ini.
Pihak terkait itu mulai dari perangkat daerah terkait Pemerintah Provinsi Jambi dan Pemerintah Kabupaten/Kota Se-Provinsi Jambi, TNI, Polri, serta Instansi Vertikal, hinga Camat, Kepala Desa, Kelompok Tani, dan masyarakat.
Dia berharap, penanaman padi ini memiliki manfaat yang sangat penting, baik untuk meningkatkan perekonomian petani, mendukung terwujudnya ketahanan pangan dan mengendalikan inflasi, khususnya komoditas padi/beras di Jambi, serta turut berkontribusi untuk merawat alam/lingkungan.
“Pemerintah (Pusat, Provinsi, dan Kabupaten/Kota), bekerja sama dan bersinergi dengan semua pemangku kepentingan, terus berupaya meningkatkan kualitas, produksi, dan produktivitas pertanian, serta untuk meningkatkan kesejahteraan petani.
Berdasarkan data BPS Provinsi Jambi, Nilai Tukar Petani (NTP) Provinsi Jambi Maret 2025 sebesar 178,28 atau naik sebesar 2,22 persen dibanding NTP bulan Februari 2025 sebesar 174,41. Nilai Tukar Usaha Rumah Tangga Pertanian (NTUP) Provinsi Jambi Maret 2025 sebesar 180,59 atau naik 2,96 persen dibanding NTUP Februari 2025 sebesar 175,40. Saya berharap kenaikan NTP dan NTUP ini diikuti dengan peningkatan pendapatan petani,”papar Wagub Sani.
Wagub Abdullah Sani, mengajak dan meminta Bupati dan Wali Kota se-Provinsi Jambi, untuk terus berkomitmen agar merealisasikan Luas Tambah Tanam (LTT), sesuai target yang telah ditetapkan di wilayah masing-masing serta menggerakkan semua stakeholder (pemangku kepentingan) dan unsur terkait, guna meningkatkan peran sertanya dalam mewujudkan swasembada pangan di kabupaten/kota masing-masing.
“Kita harus mengoptimalkan peran Kabupaten/Kota dalam rangka monitoring, evaluasi, dan pengawasan terhadap capaian target program swasembada pangan. Besar harapan saya, agar LTT di Jambi tahun 2025, dengan target seluas 14.903Ha, yang didistribusikan di kabupaten/kota se-Provinsi Jambi, bisa kita realisasikan,” harap Wagub.
Tantangan untuk mewujudkannya tidaklah mudah, terutama dalam kondisi perubahan iklim secara global sebagai dampak perubahan keseimbangan alam dan degradasi lingkungan, yang berkorelasi terhadap seringnya terjadi cuaca ekstrem dan bencana banjir dan longsor pada musim hujan dan kebakaran hutan dan lahan pada musim kemarau,”harap Wagub Sani.
Untuk itu, upaya sinergis dan kolaboratif seluruh pemangku kepentingan harus terus kita tingkatkan, guna memaksimalkan efektivitas dan efisiensi pelaksanaan program dan kegiatan Luas Tambah Tanam dan program ketahanan pangan lainnya.
“Saya himbau masyarakat tidak melakukan alih fungsi lahan dari lahan tanaman padi sawah dan lahan pertanian pangan lainnya menjadi peruntukan lain, sehingga lahan-lahan produktif di seluruh kabupaten dan kota se-Provinsi Jambi tetap eksis dan ketahanan pangan di Provinsi Jambi tetap dalam kondisi aman. Mari bersama-sama menjaga kelestarian lahan pangan, yang merupakan salah satu faktor yang amat penting untuk mendukung perwujudan ketahanan dan swasembada pangan,”himbau Wagub Sani.
Sebelumnya, Bupati Muaro Jambi, Bambang Bayu Suseno, menyampaikan selamat datang dan terima kasih kepada bapak Wakil Gubernur Jambi beserta rombongan di lokasi tanam padi serentak Desa Tunas Mudo Kecamatan Sekernan.
“Saya menyambut baik dan mengucapkan banyak terimakasih serta mengapresiasi dengan setinggi, atas dukungan dan kerjasamanya dalam mendukung program Ketahanan Pangan Nasional, Provinsi Jambi dan Khususnya Kabupaten Muaro Jambi,”sampai Bupati.
Dijelaskannya kebijakan yang dilakukan pemerintah untuk penyediaan Pangan Nasional adalah dengan menetapkan program Kerja Astacita Presiden Republik Indonesia, salah satu misi Astacita tersebut adalah tersedia pangan bagi masyarakat.
Salah Satu Upaya Pemerintah satu upaya pemerintah Republik Indonesia untuk mendukung ketahanan Pangan Nasional adalah melalui program penambahan luas tanam padi sawah diseluruh wilayah Indonesia pada tahun 2025 dengan target seluas + 2 JUTA Ha.
Potensi ini dikembangkan dan dikelola dengan baik untuk mendukung kinerja Astacita Republik Indonesia Bidang Ketahanan Pangan Nasional, baik Provinsi Jambi dan Kabupaten Muaro Jambi Khususnya, dengan tujuan untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan petani serta mewujudkan ketahanan pangan nasional.
Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi terus berkordinasi dalam membangun sinergitas baik dengan pemerintah pusat maupun Provinsi Jambi melalui dukungan berbagai program dan kegiatan sektor tanaman pangan dan hortikultura serta membangun kerjasama/kolaborasi lintas sektoral antara pemerintah, TNI, Kepolisian, pengusaha dan petani, sehingga pembangunan pertanian sektor tanaman pangan dapat berjalan secara berkesinambungan.
Adapun lahan sawah lokasi penanaman tanam padi serentak di Desa Tunas Mudo ini seluas 46 Ha, yang dikelola 5 (lima) Kelompok Tani dan lahan sawah ini akan menjadi pilot proyek dalam peningkatan Indeks Pertanaman (IP) dari 2 kali tanam menjadi 3 kali tanam dalam setahun dengan tujuan untuk meningkatkan produksi padi.
Tantangan dan Permasalahan dan permasalahan yang dihadapi dalam sektor pembangunan pertanian antara lain infrastruktur pertanian, alat dan mesin pertanian, pupuk dan obat- belum optimal dan fenomena alam/perubahan iklim yang tidak menentu, untuk itu kami mengharapkan dukungan pemerintah pusat dan Provinsi Jambi dalam pembangunan pertanian sektor tanaman pangan di Kabupaten Muaro Jambi.
“Saya juga menghimbau kepada kepada Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Muaro Jambi, dan para penyuluh pertanian lapangan, agar selalu mendampingi dan memberi bimbingan teknis teknologi pertanian kepada para petani sehingga para petani semakin terampil dan inovatif,”himbau orang nomor satu Muaro jambi ini.
Dalam kegiatan tersebut, setelah melakukan penanaman padi serentak, Wakil Gubernur Jambi Jambi menyerahkan Bantuan Alsintan Kepada Brigade Pangan, berupa:
a.Traktor Roda Empat Merek MAXXI WD 404 sebanyak 1 unit Kepada Brigade Pangan Agro Jaya Kecamatan Kumpeh Ulu,
b.Pompa
Air Merek LCPOWER GASOLIN Water Pump 3 Inchi dan Engine 7 PK Kepada Brigade
Pangan Taman Cahaya Makmur Kecamatan Taman Rajo.
c. Pompa
Air Merek LCPOWER GASOLIN WATER PUMP 3 INCHI dan Engine 7 PK Kepada Brigade
Pangan Pudak Lentera Milenal Kecamatan Kumpeh Ulu.
d. Pompa
Air Merek LCPOWER GASOLIN WATER PUMP 3 INCHI dan Engine 7 PK Kepada Brigade
Pangan Agro Jaya Kecamatan Kumpeh Ulu
e. Pompa Air Merek LCPOWER GASOLIN WATER PUMP 3 INCHI dan ENGINE 7 PK Kepada Brigade Pangan Berembang Makmur Kecamatan Sekernan.
Kegiatan tersebut dihadiri langsung Wakil Gubernur Jambi Drs. H. Abdullah Sani, M. Pd.I, Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Hari Purwanto, S.E., M.Sc, Wakapolda Jambi Brigjen Pol. M. Mustaqim, S.I.K. serta Koordinator Swasembada Pangan Wilayah Sumatera Brigjen TNI Arif Hendro Jatmiko, H.S., S.M.,Bupati Muaro Jambi Bambang Bayu Suseno, S.P., M.M., M.Si,Kasiter Korem 042/Gapu Kolonel Kav Andrian Wahyu Dwi Atmoko,S.I.P.,Kasdim 0415/Jambi Letkol Kav Muslim Rahim,S.H.,M.Si.,Pabung Muaro Jambi Letkol Inf Beni, Kapolres Muaro Jambi AKBP Heri Supriawan, S.I.K., M.H, Wakil Bupati Muaro Jambi Junaidi H Mahir. Para Kepala OPD Prov. Jambi, Forkopimda Kab. Muaro Jambi, Para Kepala OPD Kab. Muaro Jambi dan Masyarakat Desa Tunas Mudo.***
Sumber : Penrem/MH | Editor : MAS
0 Komentar